Musisi ternama Tanah Air, Isyana Sarasvati terlibat dalam acara Pagelaran Sabang Merauke The Indonesian Broadway, yang akan diselenggarakan pada 17 dan 18 Agustus 2024, di JIEXPO Convention Center & Theater Jakarta.
Sebelum acara tersebut digelar, terlebih dahulu diadakan audisi penari yang nantinya akan tampil di Pagelaran Sabang Merauke The Indonesian Broadway tersebut. Audisi tari itu diberi nama The Audition.
Sebagai informasi, The Audition diikuti oleh 124 penari berbakat dari berbagai daerah di Indonesia dengan latar belakang budaya dan genre tari yang berbeda-beda. Dari 124 peserta, kemudian diseleksi dengan ketat dan 50 penari dinyatakan berhasil lolos untuk mengikuti acara final The Audition yang akan digelar pada hari Sabtu, 11 Mei 2024 di Grand Indonesia.
Selain didapuk sebagai pengisi acara, Isyana Sarasvati juga dipercaya menjadi juri dalam The Auditions bersama dengan penari senior Didik Nini Thowok, sutradara Pagelaran Sabang Merauke The Indonesian Broadway, Rusmedie Agus, salah satu koreografer Pagelaran Sabang Merauke The Indonesian Broadway, Sandhidea Cahyo Narpati, dan pemerhati seni, Giok Hartono.
Pada saat konferensi pers, Isyana mengungkap bahwa ada hubungan kuat antara musik dan juga seni tari. Maka dari itu, ia mencari penari yang memiliki musikalitas tinggi. Dari 50 peserta, akan dipilih 22 orang terbaik yang nantinya bakal tampil di Pagelaran Sabang Merauke The Indonesian Broadway 2024. “Kalau kita lihat kan seni tari itukan lekat sekali dengan seni musik, jadi pastinya dari segi pandang musisi, aku pasti mencari penari yang bisa memiliki musikalitas tinggi,” kata Isyana Sarasvati di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Senin, 6 Mei 2024.